Headlines News :
Home » » TK Nur Ramadhani Kembangan 8 Kecerdasan Majemuk

TK Nur Ramadhani Kembangan 8 Kecerdasan Majemuk

DURI - Dalam mengembangkan pendidikan, TK Nur Ramadhani yang terletak di Jalan Tribrata Kota Duri, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, mengembangkan 8 kecerdasan majemuk kepada siswa-siswinya. Hal itu dikatakan Wakil Kepala Sekolah TK Nur Ramadhani, Peni Wulandari SPsi, bahwa dengan mengembangkan 8 keceradasan majemuk membuat siswa-siswi lebih berani tampil.

"Kita menampilkan bagaimana anak TK bisa bermain pianika, menari, berduet puisi dan game dalam bahasa inggris dengan mempersembahkan 9 penampilan di salah satu department store yang ada di Kota Duri kepada masyarakat umum. Jadi selain bisa bermain anak-anak dibimbing untuk berani tampil. Karena anak cerdas itu bukan hanya yang cepat bisa baca tulis saja, tepi ada kecerdasan lainnya," papar Peni kepada kabarduri.com, Minggu (7/10) saat TK Nur Ramadhani tampil.

Dirinya juga menegaskan bahwa, bagaimana TK Nur Ramadhani bisa mengembangkaan 8 kecerdasan maajemuk yang dimiliki anak melalui cara yg menyenangkan. Dalam 8 kecerdasan majemuk ada spektrum kecerdaasan yang luas, sehingga membuka mataa guru dan orang tua tentang adanya wilayah-wilayah yang secara spontan akan diminati oleh anak-anak. Karena masing-masing anak akan merasakan pas dalam menguasai bidanagnya.

"8 kecerdasan majemuk itu meliputi, cerdas bahasa, cerdas matematik, cerdas spasial, cerdas fisik, cerdas musik, cerdas inter-personal, cerdas intra-personal dan cerdas alam. Kegiatan belajar yang efektif pada anak dilakukan dengan cara bermain aktif yang menyenangkan (active learning)," katanya.

Dijelaskan Peni, cerdas bahasa itu mengacu pada penggunaan efektif bahasa lisan atau tulis dan kemampuan bahasa. Cerdas matematik, kecerdasan ini mengandalkan penalataran ketika belajar. Cerdas spasial, pengertian tentang tata ruang, visualisasi dan kemampuan untuk menunjukkan perasaan. Cerdas fisik, bagaimana menggunakan seluruh tubuh untuk mengungkapkan pikiran dan perasaan.

"Cerdas musik, mengacu pada deteksi, identifikasi, perubahan dan kemampuan untuk mengekspresikan musik. Cerdas inter-personal, bagaimana secara sadar dan mampu membedakan antara emosi orang lain, niat, motivasi dan kemampuan indrawi. Cerdas intra-personal, lebih mengacu pada pengetahuan diri, dan mengukur pada kapasitas yang tepat untuk bertindak secara bijaksana dan cerdas alam, pandai mengamati alam, mengidentifikasi kapasitas fenomena alam, tetapi juga bisa berhubungan baik dengan alam," tutup Peni. (fely)
Share this post :

Posting Komentar

 
Copyright © 2012. Kabar Duri - All Rights Reserved
Proudly powered by Blogger